kominfo.kab.tebo@gmail.com +62 8515 851 1919

Bupati Tebo Mengisi Kultum di Masjid KH. Zaharuddin Usman

Selasa, 07 Mei 2019 Dinas Komunikasi dan Informatika

Tebo - Dalam rangka mengisi kegiatan selama bulan suci Ramadhan, Pemerintah Kabupaten Tebo mengadakan Kuliah Tujuh Menit (Kultum) sesudah shalat zuhur di Masjid KH. Zaharuddin Usman (Masjid YAMP Pal 12). Kultum tersebut diisi oleh Bupati, Wakil Bupati dan kepala OPD / Instansi secara bergiliran.

Awal puasa, Senin (6/5), Bupati Tebo H. Sukandar, S.Kom, M.Si, mendapat giliran pertama menyampaikan kultumnya. Kepada seluruh jemaah, Bupati mengingatkan tentang beberapa syarat agar puasa yang dijalani tidak sia-sia tetapi bernilai ibadah oleh Allah SWT. Pertama, kita upayakan berpuasa penuh selama 30 hari. Kedua, upayakan tadarus dan khatam Al-Qur'an. "Sekarang kita bisa membaca Al-Qur'an dimana-mana tanpa membawa Al-Qur'an. Di handpone bisa, apalagi kalau pakai aplikasi yang pro, kita bisa membaca hadist dan lain-lain. "ujar Bupati.

Selanjutnya ketiga, shalat tarawih di masjid terdekat dari tempat tinggal kita. Apabila dalam perjalanan bisa dilaksanakan dirumah bersama keluarga. Bupati juga mengharapkan agar jangan sampai meninggalkan shalat malam. Keempat, Malam Lailatul Qadar, yang keutamaannya lebih baik dari 1000 bulan. "Sepuluh malam terakhir, perbanyaklah membaca doa Lailatul Qadar". ajak Bupati. Terakhir, jangan lupa membayar zakat fitrah. Semoga dengan begitu kita dapat mengesahkan amal ibadah kita di hadapan Allah SWT.

Kegiatan Kultum ini diawali dengan pembacaan Asmaul Husna secara bersama-sama, dihadiri oleh Wakil Bupati Tebo Syahlan, SH, Sekretaris Daerah Kab. Tebo, para staf ahli dan asisten, Kepala OPD, dan para jemaah lainnya.

Sumber : Humas Setda Kab. Tebo