kominfo.kab.tebo@gmail.com +62 8515 851 1919

Pj Bupati Buka Acara Bimtek Pengelolaan Keuangan Desa

Selasa, 18 April 2017 Kominfo

Pj Bupati Tebo, Ir. Agus Sunaryo pada Rabu (23/3) kemarin membuka acara secara resmi Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Keuangan Desa dan Penyusunan Rencana Pembangunan Desa tahun 2017 yang dipusatkan di Aula Utama Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tebo yang diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pemerintahan Desa (DPMPD) Tebo. 

Turut hadir dalam Acara Bimtek tersebut antara lain para staf ahli, Asisten III Bidang Administrasi dan Pemerintahan Setda Tebo, M.Hatta, Plt Kadis DPMPDTebo, Suryadi, Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Nazar Efendi, Kepala Bappelitbangda Sindi, Seluruh Camat dan Kepala Desa (Kades) serta perangkatnya se-Kabupaten Tebo.

Bimtek yang diselenggarakan selama dua hari ini mengangkat tema Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemdes Pengelolaan Keuangan Desa dan Penyusunan Rencana Pembangunan Desa tahun 2017.

Dengan terlaksananya Bimtek ini diharapkan pengelolaan anggaran keuangan desa dan wawasan penata usaha pelaporan dalam mengelola keuangan desa dapat lebih baik dimasa mendatang. ( Sumber Jambar Post, edisi:188 Tahun 04, Senin,27-02 April 2017 ). (Kominfo 14)