kominfo.kab.tebo@gmail.com +62 8515 851 1919

Bupati Sukandar Buka Bimtek Kader Pengamanan Pangan Desa

Rabu, 10 Maret 2021 Dinas Komunikasi dan Informatika
Bupati Tebo, Dr. H. Sukandar, S. Kom. M. Si. didampingi Kepala Dinkes dan KB dr. Riana Elizabeth membuka Bimbingan Teknis Kader Keamanan Pangan Desa di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Kamis (18/02/2021).
 
Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari program prioritas BPOM Provinsi Jambi yakni Desa Pangan Aman di Kabupaten Tebo.
 
Bupati Sukandar meminta kepada para OPD terkait untuk membantu dan mendampingi dalam pelaksanaan program ini.
 
Beliau mengharapkan para kader yang dilantik dapat menyerap informasi dan wawasan terkait aplikasinya di lapangan. Sehingga hal tersebut mampu mewujudkan tujuan dan goal dari program Desa Pangan Aman ini.
 
Sementara itu Kepala BPOM Jambi, Ahmad Rafqi, S. Si. A.Pt. M.K.M. mengharapkan dengan adanya program ini dapat meningkatkan kualitas makanan yang dikonsumsi masyarakat di pedesaan di Kabupaten Tebo.